Membangun Rasa Percaya Diri
- Ingatlah untuk selalu bersikap wajar. Hindari sikap yang dibuat-buat,
pura-pura atau over acting karena semua itu mencerminkan
rasa kurang percaya diri.
- Ketika berbicara, pandanglah mata lawan bicara. Itu tidak saja berkesan
memperhatikan dengan sungguh-sungguh, tapi juga mencerminkan
kepribadian yang sehat.
- Perhatikanlah nada suara. Usahakanlah untuk melafalkan setiap kata dengan
jelas, tidak menggumam atau mendesis.
- Biasakanlah mengucapkan kata terima kasih dengan mantap dan tulus.
Jangan kikir untuk mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang berhak
menerimanya.
- Jangan berkata ya pada saat hendak mengatakan tidak. Menjadi
yesman mungkin aman tapi tak sehat untuk diri sendiri.
- Lakukan segera apa yang dapat dikerjakan sekarang. Hindari kebiasaan
menunda dengan alasan malas atau tidak menyenangkan untuk dilakukan.
Penundaan yang tidak sehat bisa merusak percaya diri.
- Berusahalah untuk mengenal kelebihan kelebihan dan kekurangan kekurangan
diri sendiri.
- Berusahalah untuk selalu tampil rapi dan bersih. You feel great when you
look good Anda akan merasa nyaman ketika Anda tampil dengan baik.
- Berusahalah untuk memperluas wawasan dan menambah pengetahuan. Orang yang
percaya diri umumnya bukan tipe katak dalam tempurung.
- Berusahalah untuk menjadi ahli atau profesional dalam bidang
tertentu meskipun tidak menjanjikan popularitas. Misalnya piawai dalam memetik
gitar, ahli memperbaiki motor, mahir berbahasa Inggris, dll.
- Bila diperlukan, jangan ragu untuk minta bantuan orang lain. Namun berjiwa
besarlah untuk menerima penolakan.
- Hindari kebiasaan mengeluh dan menggerutu. Curahkanlah isi hati hanya pada
orang yang tepat.
- Bila memungkinkan, bantulah orang lain menyelesaikan masalahnya. Tapi buka
untuk ikut campur dalam urusannya.
- Ketika membicarakan orang lain, bicarakanlah kelebihan dan kabaikannya saja,
bukan kekurangan atau keburukannya.
Pribadi yang percaya diri tidak merasa superior dengan cara menjelekkan
orang lain dan tidak merasa inferior karena memuji orang lain.
- Beranilah menertawakan diri sendiri.
- Beranilah mengakui kesalahan, baik kepada diri sendiri maupun kepada orang lain.
- Beranilah mencoba hal-hal baru yang menantang.
- Jangan pernah memberi gelar konyol kepada diri sendiri.
- Nikmatilah hidup,. Tenangkanlah pikiran yang kacau, lepaskanlah beban
dan raihlah kegembiraan.
- Bayangkanlah diri Anda sebagai pribadi yang percaya diri. Lama kelamaan Anda
akan menjadi seperti apa yang Anda bayangkan.
KEMBALI